Hosting Indonesia

Maghfirah (bulan ampunan)

Kokohkan silaturrahmi dan teguh dalam beribadah. Malam sepertiga, sepuluh malam kedua bulan Ramadhan, fase magfiroh atau pengampunan. Sepuluh sebelumnya adalah penuh rohmat. Hari ini sampai sepuluh kedepan pintu maghfirah (bulan ampunan) untuk itu kita khususkan untuk bermunajat kepada Allah SWT. Seluruh dosa diampuni oleh Allah Kecuali dosa syirik. Dari Abu Hurairah radhiallahu ‘anhu, bahwasanya Rasulullah صلى الله عليه وسلم bersabda:

أَوَّلُ شَهْرِ رَمَضَانَ رَحْمَةٌ وَوَسَطُهُ مَغْفِرَةٌ وَآخِرُهُ عِتْقٌ مِنَ النَّارِ

Artinya“Awal bulan Ramadhan adalah rahmat, pertengahannya adalah ampunan, dan akhirnya adalah pembebasan dari neraka.”

Maka kita saat ini berada di Fase pengampunan. Menduakan Allah jelas dosa syirik. Fenomena akik, terjerumus terlena. Dalam mengidolakan hiasan belaka. Orang mencari akik, bukan merupakan dosa jika hanya kesukaan jika memepercayainya maka syirik.

Firman Allah dalam surat Annisa ayat 48.

إِنَّ اللَّهَ لا يَغْفِرُ أَنْ يُشْرَكَ بِهِ وَيَغْفِرُ مَا دُونَ ذَلِكَ لِمَنْ يَشَاءُ وَمَنْ يُشْرِكْ بِاللَّهِ فَقَدِ افْتَرَى إِثْمًا عَظِيمًا
Artinya : "Sesungguhnya, Allah tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia mengampuni segala dosa yang selain daripada (syirik) itu, bagi siapa yang dikehendaki-Nya. Barangsiapa yang mempersekutukan Allah, maka sungguh ia telah berbuat dosa yang besar." – (QS.4:48)

Barang siapa yang tidak termasuk dosa syirik maka akan diampuni, maka bermunajat dan memohon ampun kepada Allah. Rasulallah adalah manusia yang tidak ada dosa baik sebelum dan yang akan datang. Beliau tetap memohon ampun. Tidak kurang dari 70 kali memohon ampunan. Mari kita bermuhasabah dan merenungkan. Mohon ampun kepada Allah insha allah diampuni.

Wallahu’alam bishowab

Komentar

Postingan Populer

Follow My Social Media